The Diary Game
Assalamualaikum Sahabat Steemian semua. Sehat dan bahagia selalu dalam hari harimu Sahabat.
Sudah menjadi tradisi di Aceh, setelah intat lintoe pasti ada preh dara baroe. Hari ini kami mengadakan pesta untuk preh dara baroe. Dara Baroe yang kami tunggu masih satu Kampung. lintoe baroenya adalah kemanakan saya.
menyambut dara baroe yang baru hadir
Jauh hari sebelum acara preh dara baroe saya juga selalu diajak berunding oleh Kakak semata wayang saya. segala sesuatu yang akan dilakukan sering menelepon saya. Mungkin lebih nyaman berbicara sesama perempuan untuk mempersiapkan segala sesuatu untuk acara nanti.
Persiapan bukulah untuk ruang besan
pagi-pagi sekali telur asin sudah direbus
Sudah beberapa hari saya pulang pergi antara Kampung saya di Cot Trueng dan kampung Kakak saya di greudong pase. sehingga badan terasa begitu lelah. Selain sebagai keluarga dekat, saya punya usaha untuk kegiatan pesta di order oleh kakak saya sebagai keluarga lintoe baroe. usaha Sabun saya juga diorder sebagai cendramata untuk para undangan yang membawa kado di hari pesta nanti. Selain itu usaha pelaminan saya juga diorder oleh keluarga. sebagai keluarga dekat tidak menyewa layaknya orang lain. hanya membayar jerih payah orang yang memasang pelaminan.
Poet capli dara baroe pada sanak famili lintoe baroe
Dari kemarin banyak kegiatan yang dipersiapkan. Telur yang mau direbus sampai 1000 buah. Segala macam sayur mayur juga disiapkan. untuk hidangan di depan dara baroe atau yang biasa disebut ruang besan juga tadi malam harus dipersiapkan.
Peusijuk dara baroe oleh Istri Teungku Imum
Pagi ini semua persiapan sudah hampir selesai. untuk ruang besan juga sudah hampir selesai. ada yang mengubah (membungkus nasi dengan daun pisang ) ada juga yang membuat minuman dan memotong-motong kue. semua punya kesibukan masing-masing.
Penyerahan cendramata oleh Ibu mertua
Pukul 12.00 WIB Dara baroe datang dan disambut dengan pertukaran ranup dengan payung. Setelah penyambutan, dara baroe langsung di bawa ke depan pelaminan. Disini dilakukan semah tuan. dimana dara baroe dan lintoe baroe memohon doa restu dari kedua orang. baik dari pihak dara baroe maupun dari pihak lintoe baroe.
Hidangan di ruang besan
Linto baroe dan dara baroe di ruang besan
Dilanjutkan dari pihak dara baroe beserta famili dekat masuk ke ruang besan untuk makan siang bersama. Prosesi setelah makan bersama adalah peusejuk dara baroe. Dalam Prosesi ini dara baroe diterima oleh Ibu mertua atau Ibu dari lintoe baroe. ditandai dengan diberikan cendramata dari Ibu Lintoe Baroe berupa beras dan garam yang dimasukan ke dalam empang gampet. perlengkapan dapur berupa piring, cipe, sendok, gelas, mangkuk dan lain lain diserahkan kepada dara baroe. selesai Prosesi peusejuk dilanjutkan dengan Prosesi poet capli. pada Prosesi ini dara baroe diperkenalkan pada keluarga inti dari pihak lintoe baroe. dimulai dari kedua orang tua, Pak wa, mak wa, apacut sampai adik yang paling kecil.
photo bersama dari keluarga lintoe baroe yang laki-laki
Demikian cerita Diari Saya hari ini. Semua photo dalam cerita adalah koleksi pribadi. Terima kasih sudah membacanya mohon saran dan dukungannya sahabat steemit semua.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit