Assalamualaikum
Salam Hangat dan Salam Sehat Buat Sahabat Steemian Semuanya........
Sahabat steemian semuanya semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT..... Aamiin..... Minggu pagi yang sangat cerah membuat saya terbangun lebih cepat, namun tetap bermalas-malasan di karenakan masih liburan untuk anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah, dan saya pribadi masih libur tapi aktivitas menumpuk sehingga saya harus bangkit dari tempat tidur untuk membereskannya.
Hari ini di tanggal 26 Desember 2021 merupakan tanggal terindah buat keluarga saya, untuk mengulang 12 tahun yang lalu, yang di awali dengan aktivitas saya di hari ini yang pertama sekali membeli lontong untuk sarapan pagi keluarga saya, setelah membeli lontong kemudian saya lanjut berbelanja bahan keperluan dapur untuk membuat sedikit makanan dalam syukuran 12 tahun kelahiran putri bungsu saya tercinta. Seusai berbelanja saya lanjut pulang, namun sebelum saya naik kreta untuk pulang, kembali saya memeriksa henphon ternyata ada sebuah berita yang membahagiakan bagi saya atas kelahiran putri cantik teman saya Ibu Nila wati.
Kemudian saya menelepon suaminya Bu'Nila untuk membenarkan berita bahagia tersebut, ternyata benar Alhamdulillah, kemudian saya langsung bergegas menuju tempat persalinan Bu'Nila di klinik Bunda Sal nama tenarnya yang bertempat di Gampong mee Matangkuli, begitu saya bertemu dengan Bu'Nila tidak terbendung air mata saya karena terharu dan Bahagia, mengingat prediksi dokter harus lahiran Caesar, ternyata Allah berkendak bisa lahir Normal, inilah yang dinamakan Anugerah Terindah Bisa memiliki orang-orang kita cintai. kemudian saya menggendong bayi cantik dan mungil ini, Semoga menjadi anak shaleha.... Aamiin..
Menggendong bayi mungil Bu' Nila yang baru saja lahir
Klinik tempat Bu'Nila melahirkan
Setelah menjenguk Bu'Nila dan bayinya saya pamit dan beranjak untuk segera pulang ke rumah karena harus menghadiri acara turun tanah anak pak kesyik kampung saya pribadi, sesampainya saya pulang kerumah, saya kembali bersiap-siap untuk pergi ke rumah pak kesyik, begitu saya sampai di rumah pak kesyik ternyata tamu sudah berdatangan, dan sayapun langsung menuju dapur, baru kemudian masuk kedalam untuk Melihat bayi pak kesyik, Arumi namanya. Kemudian tepat jam 01.00 siang saya pulang ke rumah untuk shalat dhuhur, setelah shalat dhuhur saya kembali keluar untuk mengambil kue ulang tahun putri saya yang sudah saya pesan.
Suasana acara turun tanah anak pak kesyik
Bayi mungil pak kesyik kampung saya pribadi
Begitu sampai di toko kue yang saya pesan, saya langsung mengambil kue nya untuk saya bawa pulang karena mengingat waktunya sudah agak sore, sementara sajian makanan untuk putri saya belum saya siapkan. Sesampai saya di rumah tepat jam 03.00 sore dan saya langsung memasak mie hun untuk acara makan bersama teman-teman putri saya dalam rangka merayakan hari lahirnya yang ke 12 tahun.
Kue Ultah putri saya tercinta
Setelah selesai saya memasak mie, kemudian saya di bantu oleh orang tua saya untuk menyajikan kepada teman-teman putri saya dan Alhamdulillah semuanya selesai tepat waktu, dan siap di nikmati oleh anak-anak, sementara saya shalat ashar, setelah selesai shalat saya juga bergabung bersama teman-teman putri saya untuk memotong kue dan menyuapkannya sebagai bentuk rasa cinta dan sayang saya kepada putri saya, kemudian mereka berfoto bersama. tepat jam 06.00 sore acaranya selesai dan saya beristirahat sejenak sambil menunggu waktu Magrib.
Teman-teman putri saya sedang menikmati makanan dalam rangka syukuran hari lahirnya putri saya
Malam harinya setelah shalat insya kami pergi ke lhoksukon untuk memenuhi undangan ultahnya anak teman saya di bakso belangong. Sesampainya di sana kami langsung Menikmati bakso karena sudah tersajikan di atas meja. Kemudian setelah selesai kami makan bakso tepat jam 10.00 malam kami Pulang ke rumah masing-masing.
Menikmati bakso belangong dalam rangka syukuran Hari lahirnya putri teman saya
Syukur Alhamdulillah semua aktivitas saya hari ini terlaksana dengan baik dan Allah SWT masih di berikan kesempatan kepada saya sehingga saya masih bisa menyiapkan segala bentuk keperluan orang-orang yang saya sayangi dan saya cintai, terutama saya memiliki putra dan putri saya yang merupakan anugerah terindah yang Allah titipkan kepada saya.
Demikian postingan saya hari ini.Terimakasih kepada teman-teman dan senior-senior saya Bu @ernaerningsih, @aisyahmychun, pak @anroja, pak @radjasalman, @enki, @xeldal dan @safridafatih serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu, mendukung dan membimbing saya.
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
@ernaerningsih.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit